Erlina
UTC
5 kali dilihat
0 kali dibagikan
Fakultas Teknik Universitas Gadjah Mada (UGM) melaksanakan kegiatan penanaman pohon buah di lahan sisi timur TPS3R yang sebelumnya merupakan tempat pembuangan sampah. Kegiatan ini dihadiri oleh Dekan Fakultas Teknik, Prof. Ir. Selo, beserta Wakil Dekan Ir. Ali Awaluddin, Ph.D., Ketua HPTT 78 Ruli Andaru, Ph.D., serta sejumlah dosen dan tenaga kependidikan FT UGM.
Penanaman pohon ini menjadi bagian dari komitmen Fakultas Teknik UGM dalam menjaga kelestarian lingkungan. Dengan tujuan menghijaukan lahan terbuka yang belum termanfaatkan, kegiatan ini juga bertujuan untuk mengubah area yang dulunya tempat sampah menjadi area hijau yang lebih produktif.